5 Contoh Desain Spanduk Keren Ide Kretif untuk Bisnis

Spanduk sebagai media promosi sangatlah diminati oleh banyak masyarakat. Bukan hanya karena mudah serta biaya yang dibutuhkan sangat minim, namun karena penggunaan Spanduk sangatlah efektif dalam tujuan promosi. Anda pasti sering melihat Spanduk di jalan dengan berbagai desain, baik itu dengan desain yang bagus maupun dengan desain yang biasa-biasa saja. Selain menggunakan desain yang seperlunya, anda juga bisa menggunakan desain Spanduk keren untuk menarik perhatian banyak orang. Berikut beberapa desain Spanduk keren yang bisa anda gunakan.

1. Desain Spanduk Keren Untuk Bisnis Travel

Semakin banyaknya orang yang sibuk, akan semakin banyak orang yang memerlukan suatu jasa travel untuk mempersingkat dan mempermudah mereka dalam melakukan traveling. Hal ini menyebabkan munculnya berbagai macam bisnis travel dengan berbagai macam promo ditawarkan yang biasanya berbasis digital. Anda bisa menggunakan Spanduk dengan desain yang didominasi oleh gambar tujuan wisata untuk menarik perhatian. Cantumkan pula informasi-informasi usaha yang singkat dan jelas.

Baca juga: Jadi Kunci Kesuksesan, Nih Dia 6 Contoh Spanduk Laundry!

2. Desain Spanduk Keren Untuk Bisnis Karaoke

Salah satu usaha jasa yang sangat sering dicari serta digunakan adalah karaoke. Dengan biaya yang terjangkau serta jarak dan tempat yang mudah di tempuh tentu menjadi salah satu hal yang bisa menjadi tempat refreshing berbagai karyawan di berbagai kalangan. Untuk membuat masyarakat tertarik dengan usaha karaoke, anda bisa menggunakan salah satu event hari seperti halloween untuk membuat suatu promo. Seperti Spanduk di atas anda bisa menggunakan desain background yang sesuai dengan event di hari halooween dengan informasi promo dengan tulisan yang besar serta mencolok.

3. Desain Spanduk Keren untuk Bisnis Rumah Makan

Rumah makan adalah sebuah usaha yang digemari oleh para pelaku UMKM di Indonesia ini, hal ini terjadi dikarenakan peluang usaha rumah makan sangatlah besar dengan untung yang menjanjikan. Setiap anda pergi ke berbagai wilayah anda pasti melihat berbagai macam warung makan dengan berbagai macam makanan yang bervariasi. Untuk membuat masyarakat tertarik datang ke warung makan anda, anda harus menggunakan Spanduk dengan desain yang kreatif serta unik. Salah satu desain yang bisa anda gunakan adalah desain dengan menggunakan ilustrasi makanan yang dominan memenuhi seluruh bagian Spanduk. Untuk bagian tengahnya, anda bisa menambahkan nama warung makan anda serta alamat dan nomer telepon.

Baca juga: Memiliki Desain Unik, Cobain 5 Contoh Spanduk Sekolah ini!

4. Desain Spanduk Keren Untuk Yayasan Sekolah

Baik itu sekolah negri, ataupun swasta, sering melakukan sebuah event promosi atau sosial. Biasaya seolah membutuhakn Spanduk untuk keperluan pendaftaran ataupun untuk sosialisasi kegiatan murid disekolah itu. Salah satu acara yang selalu diadakan setiap tahun adalah acara pelepasan yang biasanya dilakukan dengan mengadakan acara pentas seni para siswanya. Anda bisa menggunakan desain yang simpel dengan penambahan ilustrasi yang sesuai dengan acara tersebut. Anda tidak perlu menambahkan berbagai macam tulisan yang banyak sehingga akan membuat bingung yang melihatnya, cukup gunakanlah tulisan yang singkat, padat dan jelas.

5. Desain Spanduk Keren Iklan Layanan Masyarakat

Dengan tingginya angka kecelakaan yang terjadi di darat, baik itu kecelakaan sendiri maupun dengan pengendara lain, membuat para polisi lalu lintas membuat berbagai macam himbauan untuk mengurangi jumlah kecelakaan. Salah satu media yang sering digunakan untuk mempromosikan iklan layanan masyarakat adalah dengan penggunaan Spanduk yang di tempatkan pada jalan yang rawan kecelakaan. Karena penempatannya yang di pinggir jalan dengan lalu lintas yang padat, anda tidak perlu menggunakan desain dengan berbagai macam background atau gambar yang membuat penuh Spanduk. Anda cukup menggunakan background yang simpel dengan tulisan kreatif yang akan membuat para pengendara melihat serta membuat mereka tetap mengerti dan melakukan himbauan tersebut.

Baca juga: Pengertian Dan Fungsi Iklan Layanan Masyarakat

Itulah beberapa contoh desain yang bisa kalian gunakan untuk dijadikan referensi dalam mempromosikan bisnis. Untuk menghindari kesalahan cetak yang disebabkan karena perbedaan RGB dan CMYK, simpanlah hasil desain dengan menggunakan format CMYK, dikarenakan mesin mesin yang digunakan di percetakan digital juga menggunakan format warna tersebut. Semoga artikel ini dapat menjadi informasi solusi percetakan yang terpercaya. Salam Sukses!

Exit mobile version